Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana

Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana - Selamat berjumpa kembali Pembaca Teknisi Service AC Batam, Kami sangat senang bisa bertemu anda kembali dalam membahas materi atau artikel Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana, kami telah menyusun artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. Semoga postingan atau artikel kategori Artikel Elektronika, Artikel Rangkaian, yang kami tulis ini dapat anda pahami. Setiap penulis artikel memiliki sudut pandang masing-masing

Kami memiliki sudut pandang secara umum akan hal Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana ini akan kami bahas dan jabarkan kepada anda. Meskipun demikian semoga tidak mengurangi makna. Kami hanya berpesan kepada pembaca Teknisi Service AC Batam, jadikan artikel kami ini sebagai materi tambahan. Jika masih kurang lengkap, pembaca dapat menambah wawasan dengan mencari artikel serupa diblog lainnya atau menanyakan langsung kepada pakar yang mahir dengan masalah Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana. Selamat membaca!

Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana

Light Emittig Diode atau disingkat LED adalah komponen elektronika dapat memancarkan cahaya ketika diberi arus listrik. LED sering digunakan pada Lampu peneranan, Running Text ataupun sebagai Indikator pada rangkaian tertentu.

Salah satu rangkaian  popular yang menggunakan komponen ini adalah Running LED atau Lampu berjalan. Disebut demikian karena pada sirkuit terdapat lampu LED yang disusun secara seri dan menyala secara bergantian, seolah olah lampu tersebut berjalan atau running. Beberapa orang menyebut rangkaian ini sebagai Knight Rider. 

Running LED Kit

Running LED dapat dibuat menggunakan kombinasi Transistor dan kapasitor. Namun untuk jumlah LED yang banyak akan menggunakan banyak komponen sehingga menjadi tidak efisien. 

Solusi yang banyak dipakai adalah dengan menggunakan Integrated Circuit (IC) atau Sirkuit Terpadu. IC yang digunakan adalah tipe NE 555 dan 4017.

IC NE555 & 4017 Package

IC 555 adalah komponen yang paling banyak digunakan di dunia selain IC digital. Dijuluki IC Time Machine, komponen ini berfungsi untuk membangkitkan sinyal digital yang dapat diatur perioda high dan lownya  dengan komponen eksternal yaitu Resistor dan Kapasitor.

Penjelasan lengkap mengenai perhitungan Frekuensi dan Perioda IC 555 dapat dilihat disini 

Sedangkan IC 4017 adalah IC shift Register, yaitu komponen dengan banyak output keluaran yang aktif secara bergantian (Shift). Tipe 4017 sendiri memiliki 10 pin output yang akan aktif bergantian ketika pin 14 mendapat logika High. 

Skematik Rangkaian

1. Rangkaian Dasar menggunakan 2 LED

Skema rangkaian Lampu Running LED Animasi Flip flop Sederhana

Cara kerja :

  1. IC NE 555 menghasilkan Pulsa digital (clock) dengan perioda ditentukan oleh nilai  VR1, R2 dan C2. Pin 3 IC akan menghasilkan logika keluaran HIGH dan LOW.
  2. Lampu D1 terhubung dengan VCC melalui resistor R3, sehingga akan menyala apabila pin 3 IC berlogika LOW
  3. Lampu D2 terhubung dengan Ground melalui R4, sehingga akan menyala apabila pin 3 IC berlogika HIGH
  4. Pin 3 IC menghasilkan logika HIGH dan LOW bergantian secara terus menerus, sehingga Lampu D1 dan D2 akan menyala dan mati secara bergantian pula. 

2. Rangkaian Animasi LED Berjalan Menggunakan 10 Lampu

Skema rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana

Cara kerja :

  1. IC NE 555 menghasilkan Pulsa digital (clock) dengan perioda ditentukan oleh nilai  VR1, R2 dan C2. Pin 3 IC akan menghasilkan logika keluaran HIGH dan LOW.
  2. Sinyal clock yang dihasilkan IC 555 akan diteruskan ke pin 14 IC4017. Setiap logika HIGH yang diberikan akan mengaktifkan output Q0 sampai Q10 secara bergantian (Shift). Output pada IC ini terhubung ke masing � masing LED.
  3. LED Terhubung ke Ground melalui Resistor R3, dan akan menyala ketika diberi logika HIGH dari IC register sehingga lampu akan menyala bergantian pula dari D1 sampai D10.

3. Rangkaian Animasi LED Berjalan Kustom

Skema rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana

Cara kerja :

  1. IC NE 555 menghasilkan Pulsa digital (clock) dengan perioda ditentukan oleh nilai  VR1, R1 dan C2. Pin 3 IC akan menghasilkan logika keluaran HIGH dan LOW.
  2. Sinyal clock yang dihasilkan IC 555 akan diteruskan ke pin 14 IC4017. Setiap logika HIGH yang diberikan akan mengaktifkan output Q0 sampai Q10 secara bergantian (Shift). Output pada IC ini terhubung ke masing � masing LED.
  3. Pin register akan bergantian mendapat logika HIGH dari Q0 hingga Q5. Pada saat Q6 berlogika HIGH maka akan mengaktifkan Reset pada pin 15, sehingga Shift kembali ke kondisi awal Q0. 
  4. LED Terhubung ke Ground melalui Resistor R3, dan akan menyala ketika diberi logika HIGH dari IC register sehingga lampu akan menyala bergantian pula dari D1 sampai D6.
  5. Jumlah LED dapat ditambah atau dikurangi sesuai keinginan, minimal 2 dan maksimal 10 LED. Kuncinya ada di Pin 15 sebagai fungsi Reset IC4017, sehingga shift register kembali ke kondisi awal. 
Untuk memahami formula perhitungan silkahkan buka Cara menghitung nilai resistor untuk LED


Penutup Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana

Sekian uraian artikel Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana kali ini, semoga bisa memberi manfaat dan menginspirasi anda semua pembaca blog Teknisi Service AC Batam. Baiklah, sampai jumpa pada postingan pembahasa artikel lainnya yang lebih seru dan bagus. Tiada gading yang tak retak, begitu juga dengan artikel kami ini. Lebih dan kurang pada pembahasan Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana ini, kami memohon maaf.

Baru saja anda membaca artikel Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana dengan alamat link https://teknisiacbatam.blogspot.com/2020/11/skema-rangkaian-lampu-running-led.html

Artikel Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana ini kami arsipkan pada kategori Elektronika Rangkaian. Silahkan anda klik link ini Elektronika Rangkaian untuk melihat beberapa artikel menarik serupa. Terimakasih telah berkunjung.

Post a Comment for " Skema Rangkaian Lampu Running LED Animasi Sederhana"